Contoh Soal TIK

BY IN CH - Grade 12 Comments Off on Contoh Soal TIK

1.   Salah satu faktor yang menyebabkan mata lelah dan iritasi pada mata ketika beraktifitas dengan komputer adalah…

a. posisi duduk yang miring

b. menggunakan kursi yang tidak memiliki sandaran punggung

c. sudut angguk monitor yang tidak tepat

d. menggunakan monitor yang tidak berwarna

e. intensitas cahaya monitor yang berlebihan

 

2.   Perhatikan pernyataan berikut ini :

1. Masukkan user name dan password.

2. Tekan tombol power pada monitor.

3. Tekan tombol power pada CPU.

4. Sambungkan kabel komputer ke sumber arus lisrtik.

 

Urutan prosedur baku dalam menghidupkan komputer adalah …

a. 1,2,3,4

b. 4,3,2,1

c. 1,3,2,4

d. 2,3,4,1

e. 4,1,2,3

 

3.   Dalam jaringan lokal (LAN) setiap client bisa melakukan komunikasi seperti chatting. Program bawaan dari Windows XP untuk kegiatan ini adalah … .

a. Yahoo Messenger

b. Windows NetMeeting

c. mIRC

d. My Network Place

e. America OnLine

 

4.   Attachment berfungsi untuk ….

a. membuat e-mail

b. animasi pada e-mail

c. pengiriman file melalui e-mail

d. menghapus e-mail

e. mempermudah pengiriman e-mail

 

5.   Berikut adalah perangkat lunak yang dapat membuat rancangan homepage, kecuali …

a. Notepad

b. CuteHTML

c. Macromedia Dreamweaver

d. Microsoft Outlook

e. Mocrosoft FrontPage

 

 

6.   Yang dimaksud dengan proses download adalah …

a. mengirim data ke internet

b. menghapus data di internet

c. mengganti data di internet

d. menyimpan data di internet

e. mengambil data dari internet

 

7.   Berikut adalah langkah-langkah mematikan komputer pada sistem operasi Windows XP :

1. Start

2. Tekan tombol power

3. Turn Off Computer

4. Turn Off

5. Stand By

Urutan langkah yang benar adalah…

a. 1, 3

b. 1, 3, 4

c. 1, 3, 2

d. 1, 3, 5

e. 1, 4, 2

 

8    Pendiri perusahaan software Microsoft Corporation adalah … .

a. Linus Torvald

b. Babage

c. Bill Gates

d. Bill Clinton

e. Symantec

 

9    Tombol pada keyboard yang digunakan untuk memindahkan kursor dari suatu titik ke titik yang lain adalah…

a. Delete

b. Shift

c. Tabulasi

d. Caps Lock

e. Backspace

 

10.  Ekstensi File berikut merupakan file video/movie, kecuali … .

a. .mov

b. .wav

c. .3gp

d. .avi

e..mpeg

 

11.  Dalam melakukan koneksi internet melalui jaringan telepon dibutuhkan modem, apakah fungsi dari alat tersebut ?

a. menambah kecepatan koneksi

b. mengukur kecepatan koneksi

c. mengubah sinyal suara/gambar menjadi arus listrik

d. mengubah gelombang digital menjadi sinyal analog

e. mengubah gelombang analog menjadi sinyal digital

 

 

 

 

12.  Supaya file yang akan kita lampirkan dalam e-mail (attachment) ukurannya lebih kecil, maka sebaiknya file tersebut …

a. diubah ekstensi dengan rename

b. diubah atributnya dengan rename

c. dimampatkan dengan zip (compress file)

d. diextract dengan zip

e. diberi password

 

13.  Salah satu software untuk membuat web adalah …

a. Microsoft Excel

b. Ulead Photo Studio

c. Windows Movie Maker

d. Macromedia Dreamweaver

e. Microsoft Access

 

14.  Situs komersial biasanya menggunakan domain…

a. .net

b. .ac.id

c. .org

d. .gov

e. .com

 

15.  Kata “komputer” berasal dari bahasa latin “computare” yang berarti ….

A. menghitung

B. menggambar

C. mengukur

D. menulis

E. mengkopi

 

16.  Versi Microsoft Windows yang terbaru adalah:

a. Windows Millenium Edition

b. Windows XP

c. Windows Advance

d. Windows Vista

e. Windows 7

 

17.  Istilah mematikan komputer dalam Windows biasa dinamakan:

a. Shut Down

b. Power Down

c. Program Terminated

d. Cable Unplugged

e. Electricity Off

 

18.  Berikut ini adalah program-program yang sudah ada dalam Windows, KECUALI:

a. Notepad

b. Wordpad

c. Nero CD Burner

d. Calculator

e. Windows Media Player

 

 

 

19.  Dalam Mac, untuk mencari suatu file ataupun aplikasi secara cepat, kita membutuhkan bantuan fitur yang bernama:

a. Finder

b. Spotlight

c. Remote Desktop

d. Utilities

e. Frontrow

 

20.  Yang termasuk dalam paket program iLife di Mac adalah sebagai berikut, KECUALI:

a. iMovie

b. iWeb

c. iTunes

d. Comic Life

e. iPhoto

 

22.  Untuk mengubah wallpaper Mac, kita dapat menggunakan:

a. Control Panel

b. Explorer

c. System Preferences

d. Finder

e. Spotlight

 

23. Salah satu nilai plus dari program Photo Booth dibanding lainnya, KECUALI:

a. Membuat foto langsung menggunakan webcam

b. Sebelum foto dicaptured, akan ada hitungan 3, 2, 1 …

c. Foto yang dihasilkan bisa langsung diedit dan dimanipulasi dengan program yang sama

d. Dapat menghasilkan movie clip dengan background yang berbeda

e. Foto dapat langsung dicetak dalam hitungan detik

 

24. Program chatting dalam lingkungan jaringan intranet Mac disebut:

a. GaiM

b. Yahoo Messenger

c. Microsoft Messenger

d. iChat

e. GoogleTalk

 

25. Browser yang sering digunakan dalam Mac untuk membuka situs2 Internet dinamakan:

a. Safari

b. Panda

c. Internet Explorer

d. Opera

e. Netscape Navigator

 

26. Program SubEthaEdit berfungsi untuk:

a. Membuat presentasi

b. Menjelaskan suatu rumusan masalah

c. Sharing catatan dalam jaringan intranet

d. Merekam adegan pendek dalam film

e. Mendesain poster

 

 

 

 

27. Fitur2 dalam Comic Life sebagai berikut, KECUALI:

a. Menyediakan template dasar komik

b. Memasukkan gambar sebagai bagian dari komik

c. Membuat efek gambar komik

d. Memiringkan teks dan membuat dialog balon

e. Membuat gambar komik

 

28. Program iPhoto dapat dimanfaatkan untuk keperluan berikut, KECUALI:

a. Mengkompilasi album foto

b. Memanipulasi foto

c. Membuat kalender

d. Mengorganisasi foto2 berdasarkan event

e. Menyimpan foto2 dalam satu wadah

 

29. Program iWeb digunakan untuk:

a. Membuat dan mendesain website

b. Membuat film animasi

c. Memilah2 foto2 yang sudah ada

d. Membangun jaringan antar Web

e. Mengambil foto dari webcam

 

30. Salah satu program editing video di Mac adalah iMovie. Beberapa fitur iMovie adalah sebagai berikut, KECUALI:

a. Memotong2 clip dan membuang yang tidak dibutuhkan

b. Memberikan efek transisi antar clip

c. Memasukkan musik ataupun sound efek

d. Menggabung dua video menjadi satu dalam 1 scene

e. Menambahkan efek kabut dalam clip

 

31. Di dalam program QC, Patch Inspector berfungsi untuk:

a. Menampilkan list patch yang sudah ada di library

b. Membuat patch dengan kreasi sendiri

c. Mengexport patch ke dalam format movie clip

d. Mengimport patch

e. Membuang dan menghapus animasi yang tidak diperlukan

 

32. Berikut adalah program yang digunakan untuk menghasilkan screen saver di Mac:

a. Quartz Composer

b. iWeb

c. iLife

d. iTunes

e. iMovie

 

33. Program Dreamweaver adalah program untuk:

a. Menghasilkan video clip yang profesional

b. Membuat desain grafis

c. Membuat halaman web

d. Membuat presentasi yang spektakuler

e. Mengetik naskah ataupun dokumen

 

 

 

 

34. Berikut ini adalah command dari link yang apabila di klik akan menuju ke www.google.com

a. <href a www.google.com> </a>

b. <a href www.google.com> </a>

c. <a href=”www.google.com”></a>

d. <ke= www.google.com> </a>

e. <pindah ke www.google.com> </a>

 

35.  Perintah HTML untuk membuat teks berjalan adalah…

a. Form

b. Body

c. Marquee

d. Tr

e. &nbsp

 

36.  Dalam pembuatan tabel, untuk memanjangkan kolom menjadi 2, menggunakan perintah:

a. <table border=”2”>

b. <table column=”2”>

c. <table rowspan=”2”>

d. <table colspan=”2”>

e. <table=”2”>

 

37.  Kepanjangan HTML adalah

A. Hyper Text Manual Language

B. Hypno Terminal Maximal List

C. Hyper Text Mark-up Language

D. Horizon Terminal Mark-up List

E. Hyper Text Mark-up List

 

38.  Perintah manakah yang dapat menggabungkan beberapa kolom menjadi satu?

a. BR

b. Colspan

c. Rowspan

d. Textarea

e. Tidak ada jawaban yang benar

 

39.  Perintah untuk mengganti baris pada HTML adalah

a. br

b. tr

c. p

d. td

e. insert

 

Untuk soal no. 40 sd 42, perhatikan cerita berikut ini:

Tiga orang dewasa Roni, Susi, dan Vina bersama dengan lima anak-anak Fredi, Heru, Jono, Lisa dan Marta akan pergi berdarmawisata ke Kebun Binatang dengan menggunakan sebuah kendaraan minibus. Minibus tersebut memiliki satu tempat di sebelah pengemudi, dan dua buah bangku panjang dibelakang yang masing-masing terdiri dari 3 tempat duduk, sehingga total terdapat delapan tempat duduk di dalam minibus tersebut, termasuk pengemudi. Setiap peserta wisata harus duduk sendiri, masing-masing di sebuah kursi yang ada dan susunan tempat duduk harus disesuaikan dengan beberapa ketentuan sebagai berikut :

* Pada masing-masing bangku harus terdapat satu orang dewasa yang duduk

* Salah satu diantara Roni dan Susi harus duduk sebagai pengemudi

* Jono harus duduk bersebelahan dengan Marta

 

40.  Manakah diantara nama berikut ini yang dapat duduk disebelah pengemudi ?

a. Lisa

b. Jono

c. Roni

d. Susi

e. Vina

 

41.  Jika Fredi duduk bersebelahan dengan Vina, manakah pernyataan berikut ini yang tidak benar ?

a. Jono duduk berdampingan disebelah Susi

b. Lisa duduk berdampingan disebelah Vina

c. Heru duduk di bangku paling depan

d. Fredi duduk di bangku yang sama dengan Heru

e. Heru duduk di bangku yang sama dengan Roni

 

42.  Manakah diantara kelompok berikut ini yang dapat duduk bersama dalam satu bangku ?

a. Fredi, Jono, dan Marta

b. Fredi, Jono dan Vina

c. Fredi, Susi dan Vina

d. Heru, Lisa dan Susi

e. Lisa, Marta dan Roni

 

Untuk soal no. 43 sd 45, perhatikan cerita di masing2 soal:

 

43.  Seorang guru di sekolah menyanyi Bina Vokalinda sedang mempersiapkan suatu pertunjukkan yang terdiri atas 5 buah lagu dan akan dibawakan oleh 5 siswa. Setiap lagu akan dinyanyikan oleh satu siswi dengan iringan piano oleh siswa yang lain (Jumlah siswa keseluruhan hanya ada 5).

Ninuk, Anita, dan Rina bisa menyanyi. Tini, Tokiwati, dan Rina bisa bermain piano. Rina harus menyanyikan lagu ketiga. Tokiwati harus memainkan piano untuk lagu keempat. Seorang siswa tidak boleh tampil dua kali berturut-turut.

 

Pertanyaan:

Jika Ninuk tiba-tiba sakit sehingga tidak mungkin tampil, maka pernyataan-pernyataan di bawah ini pasti benar KECUALI :

a. Rina menyanyi lagu pertama

b. Tini bermain piano untuk lagu pertama

c. Anita menyanyi lagu kedua

d. Anita menyanyi lagu keempat.

e. Rina bermain piano untuk lagu kelima

 

44.  Dua petugas bea cukai, Frendy dan Guntur, mendapat tugas memeriksa tujuh peti kemas : J, K, L, M, N, O, dan P. Guntur akan memeriksa empat peti kemas dan Frendy akan memeriksa tiga peti kemas. Setiap peti kemas diperiksa dengan syarat berikut :

 

* K dan M harus diperiksa oleh petugas yang sama.

* L dan P tidak boleh diperiksa oleh petugas yang sama.

* Jika Frendy memeriksa N, dia tak boleh memeriksa L.

* Jika Guntur merneriksa O, dia harus memeriksa J juga.

 

Pertanyaan:

Mana peti yang tak boleh diperiksa Guntur?

a. J dan K

b. J dan L

c. K dan O

d. K dan P

e. M dan N

 

45.  Joko, Lamhot, Murman, Narto, Onod dan Parto adalah anggota dari suatu jaringan mata-mata. Untuk alasan keamanan, kontak komunikasi di antara mereka diatur demikian:

 

– Joko boleh mengontak Lamhot dan Narto

– Onod boleh dikontak oleh Lamhot, Murman dan Parto

– Narto boleh mengontak Murman

– Onod boleh mengontak Lamhot dan Narto

– Parto boleh dikontak oleh Murman

Seorang mata-mata boleh menerima pesan rahasia dari mata-mata lain yang boleh mengontaknya, dan selanjutnya dia boleh meneruskan pesan rahasia tersebut kepada mata-mata lain yang boleh dikontaknya.

 

Pertanyaan:

Siapa yang tidak boleh dikontak oleh mata-mata lainnya?

a. Joko

b. Murman

c. Narto

d. Onod

e. Parto




Comments are closed.