Membuat Program Bel Sekolah dengan VB (Bag I)

BY IN Visual Basic Comments Off on Membuat Program Bel Sekolah dengan VB (Bag I)

Jika dulu waktu kita masih di SMP/SMA, bel masuk sekolah ataupun istirahat masih berupa lonceng yang dipukul, ataupun bel elektronik yang harus dipencet, sekarang bel sekolah sudah bisa diautomatisasi dengan komputer. Dalam kesempatan ini, kita akan mencoba membuat program bel musik sekolah dari Visual Basic. Untuk tampilan awal programnya adalah sebagai berikut:

jadi dalam keadaan running, kita akan memanfaatkan object timer dari VB untuk mengecek atau memeriksa waktu yang ada. Jika sama dengan waktu yang sudah didefinisikan sebelumnya, maka program akan memainkan musik, yang jika disambungkan ke amplifyer dan speaker, akan berbunyi ke seluruh lingkungan sekolah.
Untuk definisi waktu ganti jam pelajaran, jam masuk ataupun jam pulang, dianjurkan menyimpan data-datanya ke dalam database agar mudah dicustomisasi. hal ini sangat penting dilakukan karena musik yang digunakan sebagai pertanda masuk, ganti jam, istirahat ataupun jam pulang bisa jadi adalah musik yang berbeda. Jika kita perhatikan, menu utama program ini ada empat tombol, yaitu:
1. Pause – untuk menghentikan program sementara
2. Time Schedule – untuk mengubah nilai jam yang tersimpan di dalam database
3. Adjustment – untuk mengubah jam
4. Exit – keluar program

untuk time schedule, akan menampilkan tampilan sebagai berikut:

jika kita perhatikan, ada perbedaan jam antara hari biasa dan jumat, dimana hari jumat siswa akan pulang lebih awal. Untuk kasus-kasus tertentu, program dapat dengan mudah dicustomisasi, yang nantinya akan dicek harinya, dan akan mengikuti jadwal hari yang bersesuaian.
Sedangkan untuk adjustment, kita akan dapat mengubah jamnya jika tidak cocok atau perlu diubah.

by: Wahyu Kurniawan




Comments are closed.