Upgrade Xampp

BY IN PHP, Tips & Trik 2 COMMENTS

Hal terpenting yang harus diingat untuk mengupgrade program Xampp for Windows, adalah “mengamankan” folder htdocs dan mysql/data. Sekalipun saat kita menguninstall Xampp, selalu ada peringatan untuk melakukan tindakan pengamanan ini, namun alangkah baiknya jika kita amankan sendiri dua folder yang penting ini, karena pengalaman dari beberapa teman, banyak yang suka lupa membuat copy dari dua folder penting ini, sehingga beberapa projectnya hilang begitu saja setelah Xampp nya terupdate.

Setelah dua folder ini dicopy ke tempat yang aman, kita bisa menguninstall program Xampp yang versi lama, lalu dilanjutkan dengan instalasi program Xampp yang terbaru. Sampai tulisan ini ditulis, program Xampp sudah mencapai versi 1.7.7, dimana tentu saja paket PHP dan MySQL yang ada di dalamnya juga versi yang terbaru. Selesai instalasi, kita bisa langsung menimpa folder htdocs dan mysql/data dari milik kita yang sudah ada ke folder instalasi Xampp yang baru.




2 Comments

  1. zoel |

    Info yang sangat berguna
    Karena saya mau upgrade ke 1.8.0

    Thanks…….. Mas Bro